Karimun, Keprikini.com – Bupati Karimun yang juga calon Wakil Gubernur Kepri, H. Aunur Rafiq bersama keluarganya mencoblos di TPS 008 yang tak jauh dari kediaman pribadinya, di RT 002 RW 002, Kelurahan Sungai Lakam Barat, Kecamatan Karimun, Rabu (27/11/2024).
Aunur mengenakan baju safari cokelat dengan kerah batik, sedangkan istrinya menggunakan baju hijau dan jilbab kuning.
“Semalam saya sudah menerima surat undangan pemberitahuan memilih, pagi ini saya datang ke TPS,” katanya.
Rafiq mengajak dan mengimbau seluruh masyarakat menggunakan hak pilihnya dengan baik, datang ke tempat pemilihan suara (TPS) untuk mencoblos.
“Mari kita gunakan hak pilih kita dengan sebaik-baiknya, jangan terpengaruh apapun. Ayo datang ke TPS masing-masing untuk memilih pemimpin lima tahun ke depan,” kata Rafiq.
Ia menyebutkan, pilihan terbaik masyarakat merupakan penentu perubahan daerah, agar bisa lebih dan menyejahterakan masyarakat dengan pemimpin yang baru.
“Satu suara sangat berharga, maka dari itu gunakan suara dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan hati nurani masing-masing dan jangan terpengaruh dengan apapun,” ujarnya.
Ia juga mengajak masyarakat sama-sama berdoa, agar pemimpin yang terpilih nantinya, baik yang di Provinsi Kepri maupun yang Kabupaten Karimun, dapat memimpin daerahnya lebih baik dari saat ini.
“Sama-sama kita doakan, akan lahir dan terpilihnya pemimpin yang dicintai masyarakat dan bisa memimpin Provinsi Kepri dan Kabupaten Karimun lima tahun ke depan, lebih baik dari saat ini,” ajak Rafiq. (*/KK1)